Minggu, 06 Oktober 2013

Tri Wulan SMP Raj Yamuna Mantapkan Siswa Hadapi UNAS

Proses belajar mengajar yang di lakukan di sekolah, seperti yang telah diterapkan di Raj Yamuna School tahun ajaran 2013/2014 yang sudah memasuki setengah semester akan diadakan evaluasi hasil belajar dengan melaksanakan ujian setengah semester. Hasil evaluasi belajar siswa berlangsung dari tanggal 01 s/d 04 Oktober 2013 diikuti oleh 220 orang siswa SMP Raj Yamuna. Evaluasi ini akan menjadi tolak ukur siswa dalam menguasai materi pelajaran yang diberikan oleh guru sehingga guru mengetahui sejauh mana siswa memahami pelajaran yang guru berikan selama proses belajar mengajar di kelas. Evaluasi ini menjadi tolak ukur kemampuan siswa dan ajang pemanasan sebelum siswa menjalani ulangan semester.
Menurut Dra. Luh Putu Aryawati selaku Kaur Kurikulum  mengatakan” ujian setengah semester ini sesungguhnya di hadiri oleh 222 orang siswa karena 2 siswa tersebut berhalangan maka di ikuti oleh 220 orang, tetapi 2 orang tersebut tetap akan mengikuti ujian susulan yang ditentukan dan kesepakatan guru”. Siswa yang tidak hadir dalam evaluasi ini akan diadakan ulangan susulan sehingga seluruh siswa mendapatkan hasil belajar selama setengah semester (3 bulan).
Evalusi ini diharapkan berjalan disiplin dan merupakan usaha diri siswa dalam menjawab semua soal yang diberikan serta memantapkan diri siswa sejak dini untuk siap menghadapi Ujian Nasional (UNAS) ujar kepala sekolah Drs I Made Jasa. Untuk mengoptimalkan ujian ini maka akan di bagi menjadi 7 ruangan sehingga lebih mudah untuk memeberikan pengawasan bagi siswa sehingga bisa menjadi tolak ukur siswa dalam menguasai pelajaran. Desi Sucyari mengatakan “ ujian kali ini memang sangat berat dan disiplin. Pantauan pengawas benar ketat yang menyebabkan siswa tidak berani melakukan kecurangan dalam menjawab sehingga hasil dari ujian ini merupakan murni dari hasil siswa”.
pengawasan yang ketat
Ujian setengah semester berlangsung dari pukul 08.00-14.00 dengan tiga mata pelajaran per-harinya. Untuk menanggulangi kecurangan semua peralatan siswa ditaruh pada teras kelas serta siswa hanya diperbolehkan membawa alas dan alat tulis ke dalam ruangan diharapkan dapat membangun kesadaran, kejujuran dalam diri siswa. Dengan demikian siswa bisa belajar mandiri dalam memecahkan permasalahan yang dihadapi saat mendapatkan kesulitan dalam menjawab pelajaran. Selain itu, Tri wulan SMP Raj Yamuna diharapkan dapat mantapkan siswa mandiri dan siap hadapi UNAS. Hasil dari evalausi ini akan dituangkan dalam rapot yang kan dibagikan dua minggu setelah evaluasi diadakan. Sebelum hasil dibagikan, akan diadakan ujian susulan dan remidi bagi siswa yang belum memenuhi standar kopetensi dasar.


0 komentar:

Posting Komentar