Kamis, 19 Desember 2013

Membangun Ekonomi kratif


Membangun Ekonomi kratif
Di SMP Raj Yamuna
denpasar-
Akhir semester merupakan hari yang membuat penasaran bagi para pelajar, sebab akan ada pembagian rapot dan mengetahui hasil yang dicapai dalam belajar selama enam bulan. Sebelum pembagian raport banyak kegiatan yang diisi seperti kegiatan lomba, dan pengembangan diri bagi siswa. Tetapi di SMP Raj Yamuna para siswa mengisi hari dengan mengadakan basar tepatnya pada sabtu, 14 Desember 2013 yang dilakukan di halaman sekolah setempat.
Kegiata basar ini salah satu kegiatan osis SMP Raj Yamuna tetapi kali ini mereka melibatkan seluruh siswa yang tergabung dalam satu kelas untuk melakukan basar dengan beberapa menu seperti bakso, gado-gado, rujak, pop ice, minuman instan, dan pop mie. Menu ini menjadi daya tarik pembeli baik dari kalangan sisiwa dan orang tua siswa yang hadir dalam pembagian raport tersebut. Hasil dari basar tersebut dikembalikan ke kas osis dan sisanya dijadikan kas kelas dalam memenuhi kebutuhan di dalam kelas masing-masing.

Menurut Mei Dwipayanti mengatakan” kegiatan bazar ini merupakan agenda dari osis setelah di bicarakan kembali dengan kaur kesiswaan disepakati kegiatan bazar dilimpahkan ke masing-masing kelas dengan ketentuan kelas meminjam uang dari kas osis kemudian keuntungan yang didapat ketika jualan dibagi dua yaitu pengembaliaan kas osis dan bunganya 15% sisanya baru di dijadikan kas kelas”.
Kegiatan ini selain menggali dana juga mencari dan memberikan pengembangan ekonomi kreatif agar siswa mengetahui cara dan strategi dalam menghimpun dana dan juga dapat pengetahuan bagaimana memanajemen suatu kegiatan agar mendapatkan keuntungan yang bisa di manfaatkan bagi kepentinan banyak (kelas). Menu yang disiapkan dalam kegiatan bazar ini merupakan menu pilihan dan yang paling banyak disukai oleh siswa di sekolah sehingga mereka tertarik membeli kupon bazar dan menukarkan dengan menu yang disediakan dimasing-masing kelas. Banyaknya pengunjung menjadikan basar lebih cepat selesai karena banyaknya siswa dan orang tua yang senang akan kegiatan seperti ini.
Ito Goro mengungkapkan” makanan yang disajikan disini tidak kalah dengan makanan yang disajikan di kantin maupun tempat lain baik dari rasa maupun cara penyajiannya siswa disini juga bisa walaupun ini baru pertama kali mereka menyajikan makanan” ungkapnya.
Selesai kegiatan bazar baru siswa dibagikan raport semesteran yang diambil oleh orang tua siswa. Dan kesempatan kali ini juga diadakan sosialisasi mengenai kurikulum 2013 oleh kepala sekoalah bagi orang tua siswa khususnya kelas tujuh (7).





0 komentar:

Posting Komentar